Ajang Bergengsi IWIP CUP IV Resmi Digelar
Rabu (14/06) Indonesia Weda Bay Industrial Park kembali menyelenggarakan IWIP CUP IV, salah satu event bergengsi yang diselenggarakan setiap tahun sebagai bentuk komitmen perusahaan dalam mendukung bakat karyawan dan juga masyarakat Halmahera Tengah.
Pembukaan IWIP CUP IV secara resmi dibuka oleh Vice President IWIP, Kevin He di Lapangan Lelilef Woebulen, yang dimana acara tersebut dirangkaikan dengan peresmian fasilitas Lapangan Sepak Bola yang ada di desa Lelilef Woebulen.
Adapun beberapa tamu undangan yang ikut meramaikan acara pembukaan IWIP CUP IV, diantaranya Sekda Halmahera Tengah (Mewakili Pj Bupati Halteng), Askap PSSI, dan juga Camat weda tengah.